Sabtu, 19 November 2016

Bicara soal waktu, meski umrah bisa dilakukan kapan saja, pemilihan waktu sendiri sebenarnya cukup penting. Ini ada hubungannya dengan kondisi Arab Saudi yang memiliki iklim gurun. Pada musim panas (Juni-Agustus) suhu udara bisa mencapai lebih dari 45 derajat celcius. Sebaliknya pada musim dingin (November-Februari) suhu pada siang hari 38-42 derajat celsius, sementara malam bisa mencapai 8 derajat celsius.
Pada bulan Maret-Mei, cuaca bisa dikatakan sedang sejuk dan lebih bersahabat. Mengingat cuaca yang begitu panas, ada baiknya memilih waktu sesuai dengan kondisi Anda. Jika Anda termasuk orang yang mudah lelah, atau Anda memilih beribadah dengan rasa nyaman, pilihlah waktu dengan cuaca bersahabat. Pasalnya, setelah melalui penerbangan yang lumayan panjang (sekitar 10 jam penerbangan) dan perbedaan waktu lebih kurang 4 jam di belakang waktu Jakarta (GMT+3), Anda akan menghabiskan sebagian besar waktu dengan beribadah yang dilakukan tidak hanya di dalam masjid, tapi juga di ruang terbuka.
Namun, ibadah umrah sendiri selain banyak diminati pada bulan Ramadhan, juga ramai dilakukan pada musim liburan (Juni-Agustus). Jadi jika Anda memutuskan melaksanakannya di bulan-bulan itu, ada sedikit tips. Selalu gunakan pakaian berwarna putih yang memantulkan panas matahari. Dengan begitu, energi Anda tidak mudah terkuras karena panas tidak diserap baju dan tubuh.
Posted by etalase44 On 07.43 No comments READ FULL POST

Minggu, 16 Oktober 2016

Tulisan ini saya mulai dari sekilas ulasan tentang sebuah film yang menarik, tidak bermaksud mempromosikan, tapi mungkin jika anda menontonnya ada manfaat yang bisa diambil, judulnya adalah The Man Who Knew Infinity, bercerita tentang kehidupan seorang ahli Matematika asal India yang terkenal dengan kontribusinya dalam pengembangan analisis matematika, teori bilangan, barisan tak terhingga, dan pecahan berkelanjutan. Yang unik dari dirinya, kemampuan hebatnya tersebut ia peroleh melalui autodidak. Bahkan di dalam film ini, kemampuan luar biasa itu digambarkan dapat muncul secara tiba-tiba dalam pikirannya dan langsung dapat ia tuangkan dalam analisa rumus-rumus matematika pada berlembar-lembar kertas yang mengundang decak kagum. Sehingga oleh seorang ahli matematika Inggris, G.H Hardy, Ramanujan dapat dikatakan sekelas dengan ahli-ahli matematika seperti Euler, Newton, Gauss, dan Archimedes.

Sosok Ramanujan di dalam film ini dikisahkan bukan berasal dari keluarga yang berada. Ia tidak populer dan tidak memiliki relasi di manapun, sehingga kemampuannya yang brilian tidak serta merta membuatnya mudah mendapatkan pekerjaan. Hingga akhirnya ia berkenalan dengan seseorang yang berharap agar kehebatannya itu tidak ia bawa mati sia-sia tanpa ada orang yang mempublikasikannya ke jagat ilmiyah.
Posted by etalase44 On 06.31 No comments READ FULL POST

Jumat, 14 Oktober 2016

Siapa yang tidak menyukai jus?. Mayoritas orang dari yang kecil sampai yang tua menyukai minuman sari buah yang merupakan cairan yang secara alami terdapat di dalam buah-buahan.

Yang menarik dari jus adalah kemurnian dan kualitas, sedang sisanya adalah ampas yang dianggap sudah tidak berguna lagi, sebab saripatinya sudah dikumpulkan dalam wujud cairan yang nikmat dan bermanfaat.

Lalu apa kaitannya dengan waktu?.
Waktu adalah ruang kehidupan manusia yang diciptakan Allah SWT. Durasinya panjang melampaui kehidupan manusia itu sendiri, bahkan sebelum seorang manusia tersebutkan di dunia ini, waktu sudah ada.

Dalam durasi waktu yang panjang, manusia diberi batas, itulah yang disebut dengan ajal. Ia adalah destinasi yang akan dicapai oleh setiap orang. Tidak ada yang dapat memajukannya dan tidak ada pula yang memundurkannya. Itulah waktu yang tepat, bukan tepat waktu. Karena jika disebut tepat waktu itu artinya ada suatu peran fisik manusia yang dapat memajukan atau memundurkannya berdasarkan versinya.

Posted by etalase44 On 22.24 No comments READ FULL POST
  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube

JUMLAH KUNJUNGAN

Sample Text